Seeing
Rabu, 07 Desember 2011
LEBAH BETINA (STERILE WORKER)
Lebah betina merupakan lebah pekerja yang terbentuk bukan dari hasil perkawinan dan mempunyai
organ-organ reproduksi yang tidak berfungsi.
Berdasarkan fungsi kerja lebah betina dikelompokan menjadi tiga bagian, yaitu:
Lebah perawat (Nurse Bee), merupakan lebah pekerja yang bertugas membersihkan sarang dan merawat lebah ratu dan larva. Sudah menjadi tanggung jawabnya untuk menghasilkan royal jelly dan memberi makan lebah ratu dengan royal jelly, pollen dan madu. Perawatan larva dilakukan setelah 3 hari pertama sampai sekitar hari ke-10.
Lebah pencari (Scouts Bee), tugas dari lebah pekerja ini adalah mencari sumber-sumber polen, nektar dan propolis dengan kualitas terbaik di kawasan terjangkau dari sarang. Mereka akan segera menginformasikan lokasi tersebut pada lebah pengumpul.
Lebah pengumpul (Collector Bee), berdasarkan informasi dari lebah pencari, lebah pengumpul melakukan tugasnya. Pengumpulan pollen dilakukan dari jenis bunga yang sama terlebih dahulu sampai habis. Saat pengumpulan, lebah akan mencampurkan pollen dengan sedikit madu dari mulutnya sehingga membentuk gumpalan pollen yang disimpan pada kantung kaki. Lebah mengumpulkan nektar dengan cara menghisap dari bunga-bunga menggunakan lidahnya yang panjang. Sama seperti pengumpulan pollen, pengumpulan nektar juga dilakukan dari jenis bunga yang sama sampai habis. Nektar tersebut disimpan pada sel madu yang terbuka dan terjadi penguapan sehingga terbentuk madu yang kental sampai semakin banyak dan menutupi sel.
By : http://lebah.info
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar